Perencanaan Strategis Sistem Informasi (Studi kasus : LEMIGAS)
Di pos oleh fajar.masya -
Volume
Abstrak
Perencanaaan Strategis Sistem Informasi menjadi begitu penting ketika isu competitive advantage dan pencapaian target LEMIGAS menjadi fokus bagi manajemen organisasi. LEMIGAS sebagai institusi pemerintah yang bergerak di bidang penelitian dan pengembangan (litbang) kemigasan merasa perlu mengimplementasikan sistem informasi yang baik dengan tujuan untuk meningkatkan efisiensi, efektivitas, dan produktivitas organisasi. Selain itu, kurangnya integrasi data di organisasi, prioritas pengadaan Teknologi Informasi (TI) yang tidak berdasarkan kebutuhan bisnis, serta strategi teknologi yang tidak selaras menjadi isu yang mendasari kebutuhan LEMIGAS akan perencanaan strategis Sistem Informasi/Teknologi Informasi (SI/TI). Tulisan ini dibuat agar dapat menghasilkan suatu usulan Perencanaan Strategis Sistem Informasi bagi LEMIGAS yang mendukung rencana strategis (strategic plan) dan rencana bisnis (business plan) mereka. Deliverables dari proses ini adalah strategi manajemen SI/TI (IS/IT management Strategy), strategi SI bisnis (business IS strategy), dan strategi TI (IT strategy). Manajemen Strategi SI/TI mencakup usulan struktur organisasi unit TI yang baru dan beberapa prinsip penerapan TI. Sedangkan strategi SI bisnis (business IS strategy) berisi usulan aplikasi-aplikasi yang sebaiknya diimplementasikan. Selanjutnya, strategi TI menjelaskan rencana inftrastruktur TI dan strategi implementasi IS/IT di LEMIGAS.Tahun
2015
Penulis
Puji Catur Siswipraptini
Keyword
Perencanaan Strategis, Sistem Informasi, SI/TI